Reformasi di Indonesia berawal dari tahun 1998 dan Reformasi ini dipelopori oleh para Mahasiswa yang menganggap tidak adanya demokrasi dan terjadinya banyak kerugian bagi masyarakat Indonesia. Gerakan reformasi yang dilakukan para mahasiswa membawa hasil awal dengan turunnya bapak Soeharto dari kursi kepresidenan dan digantikan dengan B.J Habibie.
A. PENGERTIAN REFORMASI
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Reformasi berarti perubahan secara drastis untuk perbaikan (bidang sosial, politik, atau agama) dalam suatu masyarakat atau negara. Jadi dapat diartikan secara luas bahwa Reformasi adalah suatu perubahan tatanan kehidupan lama dengan tatanan kehidupan yang baru yang bertujuan ke arah perbaikan kehidupan di masa depan.
B. LATAR BELAKANG TERJADINYA REFORMASI
Beberapa hal yang menyebabkan munculnya reformasi :
• Ketidakstabilan di bidang politik, ekonomi dan hukum
• Ketidakkonsistenan dalam pemerintahan Orde Baru dengan tekad awalnya, yaitu melaksanakan pancasila dan UUD 1945
• Adanya keinginan dari pemerintahan Orde Baru untuk mempertahankan kekuasaannya
• Adanya penyelewengan dari nilai Pancasila dan ketentuan-ketentuan yang terdapat dalam UUD 1945
C. TUJUAN REFORMASI
Gerakan reformasi ini bertujuan untuk memperbaharui tatanan kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara agar kesejahteraan rakyat tercapai.
D. AGENDA REFORMASI
Beberapa agenda reformasi yang disuarakan para mahasiswa antara lain sebagai berikut:
1. Adili Soeharto dan kroni-kroninya.
2. Amandemen UUD 1945.
3. Penghapusan Dwi fungsi ABRI.
4. Otonomi daerah yang seluas-luasnya.
5. Supremasi hukum.
6. Pemerintahan yang bersih dari KKN (korupsi, kolusi, dan nepotisme).
E. KEHIDUPAN POLITIK DAN EKONOMI PASCA REFORMASI 21 MEI 1998
Diawali dengan mengangkat BJ. Habibie menjadi Presiden RI, dan presiden BJ. Habibie mulai melaksanakan kebijakan – kebijakan politik dalam masa pemerintahannya seperti mengamandemen UUD 1945 tentang masa periode menjabat Presiden yang hanya boleh dua periode , membebaskan tawanan politik dan mengadakan pemilu 1999 sedangkan kebijakan dalam bidang ekonomi melikuidasi bank bermasalah. Setelah Pemilu 1999 menghasilkan keputusan baru yaitu pengangkatan Abdurrahman wahid sebagai Presiden. Dan terus berganti presiden ke Megawati Soekarno putri dan berganti ke Susilo Bambang Yudhoyono dan setelah dua periode menjabat sebagai presiden, digantikan berdasarkan hasil pemilu 2014 memenangkan Joko Widodo dan hingga sekarang masih menjabat sebagai presiden RI karena memenangkan kembali dalam pemilu 2019.